Taiwan-AS Tandatangani LOI Pembelian dan Investasi Gas Alam Cair
【 2025-03-24 】 Untuk memastikan stabilitas pasokan gas alam serta mendorong kerja sama energi antara Taiwan dan Amerika Serikat, Taiwan CPC Corporation pada menandatangani Surat Pernyataan Niat (LOI) untuk pembelian dan investasi dalam proyek Alaska LNG, Kamis, 20 Maret 2025.
Berdasarkan perjanjian tersebut, Taiwan CPC akan membeli LNG serta berupaya mendapatkan hak investasi di sektor hulu untuk memastikan pasokan energi nasional yang stabil di masa depan. LOI ini ditandatangani oleh CEO Taiwan CPC, Zhang Min, dan CEO Alaska Gasline Development Corporation (AGDC), Frank Richards, dengan disaksikan oleh Gubernur Alaska, Mike Dunleavy, dan Menteri Perekonomian, Kuo Jyh-huei, yang berkunjung secara khusus untuk menghadiri acara ini. (MOEA)