Kembali ke konten utama
Lebih dari 50 Negara Nyatakan Dukungan terhadap Taiwan Melalui Kampanye #LetTaiwanHelp, MOFA Ucapkan Terima Kasih
New Southbound Policy。Kementerian Luar Negeri (MOFA) mengucapkan terima kasih kepada para senator dan pejabat tinggi di lebih dari 50 negara, yang telah menyuarakan dukungan kepada Taiwan, mengerahkan upaya untuk memperluas suara dukungan terhadap partisipasi Taiwan dalam WHA, dan menyerukan kepada WHO untuk memperhatikan suara dukungan internasional dan memberikan kesempatan kepada Taiwan untuk membantu dunia. (Foto oleh Kementerian Luar Negeri)
Kementerian Luar Negeri (MOFA) mengucapkan terima kasih kepada para senator dan pejabat tinggi di lebih dari 50 negara, yang telah menyuarakan dukungan kepada Taiwan, mengerahkan upaya untuk memperluas suara dukungan terhadap partisipasi Taiwan dalam WHA, dan menyerukan kepada WHO untuk memperhatikan suara dukungan internasional dan memberikan kesempatan kepada Taiwan untuk membantu dunia. (Foto oleh Kementerian Luar Negeri)



Kampanye media sosial #LetTaiwanHelp yang diluncurkan oleh Kongres Amerika Serikat telah berhasil meraih perhatian dan tanggapan dari komunitas internasional. Kampanye yang berlangsung pada tanggal 27-29 April tersebut telah berhasil memperoleh tanggapan dari 250 orang pejabat parlemen, senator, lembaga parlementer lintas negara, dan pejabat tinggi di lebih dari 50 negara.
 
Komunitas internasional memberikan pengakuan terhadap keberhasilan Taiwan dalam menangani penyebaran virus korona Wuhan (Covid-19), dan menegaskan bahwa upaya penanganan pandemi yang sedang dilakukan oleh berbagai negara di seluruh dunia, semakin memperlihatkan keharusan dan pentingnya partisipasi Taiwan dalam sistem kesehatan global. Mereka menyerukan partisipasi Taiwan dalam WHA sebagai pengamat, agar Taiwan dapat membagikan pengalaman sukses pencegahan wabah, dan mendayagunakan keunggulan yang dimiliki untuk berkontribusi bagi dunia.      
 
Para senator penggagas kampanye media sosial ini merekam video secara langsung untuk menyatakan pengakuan mereka terhadap keteladanan Taiwan dalam melakukan pencegahan wabah, dan hal-hal besar yang dapat Taiwan dikontribusikan oleh Taiwan kepada dunia.  
 
Dukungan dan pengakuan terhadap Taiwan juga disampaikan oleh pejabat tinggi parlemen negara-negara sahabat, termasuk pejabat dari lembaga eksekutif dan legislatif negara sahabat diplomatik. Di samping itu, dukungan juga datang 25 negara di Afrika, Asia Pasifik, Eropa, Amerika Latin, dan Amerika Utara, seperti direktur dan ketua kelompok persahabatan Taiwan, serta Asosiasi Persahabatan Parlemen atau Formosa Club.   
 
16 orang anggota Inter-Parliamentary Alliance on China (IPAC) dari 11 negara menyatakan dukungan dengan merekam video disertai pernyataan bahwa Taiwan adalah teladan bagi dunia dalam penanganan Covid-19. 
 
Kementerian Luar Negeri (MOFA) mengucapkan terima kasih kepada para senator dan pejabat tinggi di lebih dari 50 negara, yang telah menyuarakan dukungan kepada Taiwan, mengerahkan upaya untuk memperluas suara dukungan terhadap partisipasi Taiwan dalam WHA, dan menyerukan kepada WHO untuk memperhatikan suara dukungan internasional dan memberikan kesempatan kepada Taiwan untuk membantu dunia. Mereka juga menyerukan agar WHO segera mengundang Taiwan untuk hadir dalam pertemuan WHA ke-74, demi menjamin kesehatan dan kesejahteraan masyarakat Taiwan, dan agar lebih banyak negara dapat menerima manfaat dari pengalaman dan keunggulan Taiwan di bidang pencegahan wabah, dan layanan kesehatan publik.