New Southbound Policy Portal

Jepang, Jerman dan Australia Dukung Keikutsertaan Taiwan dalam Sidang WHA, MOFA Ucapkan Terima Kasih

Dukungan dari negara-negara sehaluan sebagaimana disebutkan di atas telah menunjukkan semakin banyak pihak yang berdiri untuk membela kebenaran dan  menentang kezaliman, serta mendukung permintaan Taiwan untuk berpartisipasi dalam sidang WHA dan WHO, yang merupakan permintaan logis dan realistis.

Dukungan dari negara-negara sehaluan sebagaimana disebutkan di atas telah menunjukkan semakin banyak pihak yang berdiri untuk membela kebenaran dan menentang kezaliman, serta mendukung permintaan Taiwan untuk berpartisipasi dalam sidang WHA dan WHO, yang merupakan permintaan logis dan realistis. (Foto oleh MOFA)

 

Setelah Amerika Serikat, Inggris dan Uni Eropa menyampaikan seruan kepada WHO untuk mengudang Taiwan dalam sidang WHA ke-72, baru-baru ini Jepang, Jerman dan Australia juga telah menyatakan dukungan mereka terhadap Taiwan. Atas pernyataan dukungan tersebut, Kementerian Luar Negeri Taiwan (MOFA) menyampaikan rasa terima kasih.
 
Pada tanggal 8 Mei 2019, Menteri Luar Negeri Jepang, Taro Kono, mengemukakan dukungannya kepada Taiwan melalui akun Twitter. Sekretaris Pers Asing Kementerian Luar Negeri Jepang, Takeshi Osuga, pada hari yang sama menyampaikan bahwa Jepang selama ini selalu mendukung Taiwan untuk dapat menghadiri sidang WHA sebagai pengamat, agar celah dalam upaya pencegahan wabah secara global dapat dihindari. Pemerintah Jepang berharap agar Taiwan dapat berpartisipasi dalam sidang WHA dengan status yang layak. Japan-Taiwan Exchange Association (JTA) pada tanggal 9 Mei 2019 juga kembali menegaskan akan senantiasa mendukung keikutsertaan Taiwan sebagai pengamat dalam sidang WHA dan pertemuan teknis WHO.         
 
German Institute Taipei pada tanggal 9 Mei 2019 menyampaikan pernyataan bahwa Jerman menolak keras tindakan politisasi dalam isu kesehatan global, serta menyesalkan ketidakhadiran Taiwan dalam sidang WHA tahun ini. Jerman menyambut partisipasi Taiwan untuk menghadiri berbagai kegiatan WHO, untuk bersama-sama menangani masalah dan tantangan kesehatan global. Jerman bersama negara-negara lainnya juga menilai bahwa Taiwan dapat memberikan kontribusi berharga di bidang isu kesehatan global, serta mendukung partisipasi Taiwan sebagai pengamat dalam sidang WHA.  
 
Australian Office Taipei pada tanggal 9 Mei 2019 menyampaikan bahwa berbagai upaya yang telah dilakukan Taiwan di bidang medis akan dapat membantu perlindungan keamanan kesehatan secara regional dan internasional. Pelayanan kesehatan berkualitas dan kontribusi medis yang diberikan Taiwan telah diakui secara luas oleh komunitas internasional. Jadi, masyarakat Taiwan memang sudah selayaknya diikutsertakan dalam sistem kesehatan global.         
 
Dukungan dari negara-negara sehaluan sebagaimana disebutkan di atas telah menunjukkan semakin banyak pihak yang berdiri untuk membela kebenaran dan  menentang kezaliman, serta mendukung permintaan Taiwan untuk berpartisipasi dalam sidang WHA dan WHO, yang merupakan permintaan logis dan realistis.
 
MOFA kembali menyerukan kepada WHO untuk bersikap profesional, tidak menoleransi upaya manipulasi politik pihak tertentu, dan mendengarkan suara dukungan komunitas internasional terhadap Taiwan.