New Southbound Policy Portal

Kreasi VR Seniman Taiwan Dipamerkan dalam Festival Film Cannes 2019

Penyelenggara Directors Fortnight, Paolo Moretti, secara khusus mengundang kedua orang seniman ini untuk memamerkan karya seni VR mereka, yang merupakan buah karya hasil kerja sama selama empat tahun.

Beberapa hasil karya yang akan dipamerkan antara lain “Chalkroom”, yang pernah memenangkan penghargaan Festival Film Venesia ke-74, serta beberapa karya terbaru seperti “To the Moon”, dan “Aloft”. (Foto oleh CNA)

 

Seniman asal Taiwan, Huang Hsin-chien, bekerja sama dengan musisi Amerika Serikat, Laurie Anderson, menghadirkan sebuah hasil karya seni berbentuk VR (Virtual Reality), untuk dipamerkan dalam pembukaan Festival Film Cannes “2019 Directors Fortnight”, 15 Mei kemarin.   
 
“Directors Fortnight” adalah kegiatan yang diselenggarakan oleh Asosiasi Sutradara Perancis, dan digelar bertepatan dengan Festival Film Cannes.
 
Penyelenggara Directors Fortnight, Paolo Moretti, secara khusus mengundang kedua orang seniman ini untuk memamerkan karya seni VR mereka, yang merupakan buah karya hasil kerja sama selama empat tahun.     
 
Beberapa hasil karya yang akan dipamerkan antara lain “Chalkroom”, yang pernah memenangkan penghargaan Festival Film Venesia ke-74, serta beberapa karya terbaru seperti “To the Moon”, dan “Aloft”.
 
Paolo Moretti mengatakan, “Kreasi seni Huang Hsin-chie dan Laurie Anderson memberikan deskripsi terhadap seni yang sangat unik, tidak terikat oleh keterbatasan teknologi, dan sangat ‘infectious’ (mudah dinikmati dan menjadi populer dengan cepat), ini adalah tujuan yang ingin dicapai oleh para pekerja film.”  
 
“Dalam dunia VR, semua orang adalah seniman yang melangkah masuk ke dalam dunia imajinasi, dan menciptakan sebuah dunia imajinatif milik diri sendiri,” Paolo Moretti menambahkan.
 
Huang Hsin-chie mengucapkan terima kasih atas dukungan pihak penyelenggara yang telah memberikan kesempatan kepada para seniman, dan menyediakan sebuah ruang pameran yang cocok untuk memberdayagunakan inspirasi seni mereka dengan teknologi VR.
 
Hasil karya Huang Hsin-chie dan Lim Giong yang berjudul “The Missing Body Episode  1”, juga akan ditampilkan dalam segmen Cannes XR pada Festival Film Cannes kali ini. Karya seni tersebut dibuat berdasarkan kisah sejarah asli Taiwan, tentang pemerintahan darurat militer, kebudayaan masyarakat pendatang, dan pengaruh era digital terhadap perubahan karakter manusia, yang diwarnai oleh kenangan masa kecil sang sutradara.