Pada tanggal 24 Juni 2021, kawasan South Moravia dan kawasan di dekat perbatasan dengan Austria di Republik Ceko dilanda oleh bencana badai tornado, yang telah mengakibatkan korban meninggal, korban luka-luka dan kerugian material. Menurut data yang diterima, tornado tersebut adalah tornado dengan kecepatan di atas 300 km/jam yang merupakan kekuatan tornado paling besar, dan telah menimbulkan kerusakan paling parah dalam sejarah Ceko modern.