Pada tanggal 20 April 2020, Kementerian Luar Negeri Taiwan (MOFA) menyelenggarakan upacara penyerahan donasi masker untuk Thailand bertempat di ruang pertemuan gedung Kemenlu. Upacara dipimpin oleh Wakil Menteri Luar Negeri, Hsu Szu-chien, dan dihadiri oleh Kepala Kantor Perwakilan Thailand, Thongchai Chasawath. Penyerahan donasi ini merupakan bentuk jalinan persahabatan antara Taiwan dan Thailand, serta pelaksanaan semangat “Taiwan is helping”.
 
							 
														 
														 
														 
														 
														 
														 
														 
														 
														 
														 
								 
								 
								 
								 
								