Saat ini metode pengetesan virus korona Wuhan yang paling banyak digunakan adalah pengetesan dengan reaksi berantai polimerase (PCR) dan antibodi. Sementara itu, alat yang dikembangkan oleh BluSense Diagnostics ini menggunakan serum darah, untuk mengetahui tingkat penularan virus yang diderita oleh seorang pasien. Alat ini hanya membutuhkan satu tetes darah, dan hasil pengetesan dapat diketahui dalam waktu 12 menit.