Forum Austronesia yang telah mengalami jeda selama 10 tahun, kembali digelar pada tanggal 1 Agustus kemarin di Grand Hotel Taipei. Delegasi dari 12 negara, yaitu Kiribati, Kepulauan Marshall, Kepulauan Solomon, Nauru, Tuvalu, Palau, Selandia Baru, Filipina, Malaysia, Indonesia, Guam, dan Hawaii turut hadir pada acara pembukaan.