Kembali ke konten utama
Berita Utama
New Southbound Policy。
Perbesar Presiden Tsai Hadiri Perayaan Kemerdekaan Swaziland

Presiden Tsai Hadiri Perayaan Kemerdekaan Swaziland

Presiden Tsai mengunjungi Lapangan Gedung Pertemuan Internasional Mavuso pada tanggal 19 April 2018 untuk menghadiri perayaan hari kemerdekaan Swaziland ke-50 dan ulang tahun raja Mswati III ke-50. Raja Mswati III menegaskan Taiwan tidak boleh absen di PBB, PBB tidak akan lengkap tanpa Taiwan. Swaziland akan terus mendukung Taiwan untuk bergabung dalam PBB dan berbagai organisasi di bawahnya.

New Southbound Policy。
Perbesar Singapura Ingin Contoh Keandalan Sistem Angkutan Cepat (MRT) Taipei

Singapura Ingin Contoh Keandalan Sistem Angkutan Cepat (MRT) Taipei

Pada tanggal 28 Maret 2018, SBS Transit menandatangani MOU dengan Taipei Metro, dan Metro Consulting Service Ltd untuk meningkatkan kualitas pelayanan mereka. Media Singapura menilai sistem MRT Taipei terkenal tepat waktu dan sigap dalam mengatasi situasi darurat, dan salah satu elemen utama kesuksesan sistem angkutan cepat Taipei banyak dikontribusikan oleh kuatnya budaya perusahaan.

New Southbound Policy。
Perbesar Buah Manis NSP, Rombongan Rektor Indonesia Tanda Tangani Perjanjian Kerja Sama dengan Taiwan

Buah Manis NSP, Rombongan Rektor Indonesia Tanda Tangani Perjanjian Kerja Sama dengan Taiwan

Sejumlah perguruan tinggi Taiwan dan Indonesia menandatangani perjanjian kerja sama pada tanggal 17 April 2018. Wakil Menteri Pendidikan, Yao Leeh-ter, Direktur Jenderal Biro Pendidikan Internasional dan Lintas Selat, Bi Cheu-an, dan Kepala KDEI Taipei, Robert James Bintaryo, serta Ketua NU bidang pendidikan, Dr Hanief Saha Ghafur turut hadir untuk menyaksikan acara penandatanganan 722 perjanjian kerja sama tersebut.

New Southbound Policy。
Perbesar Platform Online Kebijakan Publik akan Beroperasi Bulan Juni, Pemegang ARC Boleh Ambil Bagian

Platform Online Kebijakan Publik akan Beroperasi Bulan Juni, Pemegang ARC Boleh Ambil Bagian

Dewan Pembangunan Nasional (National Development Council, NDC) menghadirkan "Platform Partisipasi Online Kebijakan Publik" sebagai wadah bagi masyarakat untuk berpartisipasi dalam menyampaikan aspirasi terhadap hal-hal yang berkaitan dengan pelayanan publik.

New Southbound Policy。
Perbesar Presiden Tsai dan Raja Mswati III Tanda Tangani Komunike Bersama

Presiden Tsai dan Raja Mswati III Tanda Tangani Komunike Bersama

Presiden Tsai tiba di Swaziland pada tanggal 17 April 2018 malam (18 April dini hari waktu Taipei) dan langsung menuju istana raja Mswati III. Kedua kepala negara kemudian menandatangani komunike bersama, sebagai bentuk komitmen untuk bekerja sama dan meningkatkan pertukaran di bidang kesehatan, investasi dan perdagangan, pelatihan teknik, pendidikan, pemberdayaan perempuan, pertanian serta pariwisata untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat kedua negara.

New Southbound Policy。
Perbesar Asuransi Kesehatan Nasional Taiwan: Sebuah Percontohan untuk Cakupan Kesehatan Universal

Asuransi Kesehatan Nasional Taiwan: Sebuah Percontohan untuk Cakupan Kesehatan Universal

Taiwan telah menyediakan cakupan kesehatan universal kepada 23 juta penduduknya sejak tahun 1995. Pemerintah mendorong WHO dan pihak-pihak terkait lainnya untuk mengakui kontribusi jangka panjang yang telah diberikan Taiwan dalam mempromosikan kesehatan secara global, serta legitimasi dan pentingnya keterlibatan Taiwan sebagai pengamat dalam pertemuan WHA tahun ini. Kesehatan untuk semua, Taiwan dapat membantu.

New Southbound Policy。
Perbesar Akun Twitter MOFA Resmi Beroperasi

Akun Twitter MOFA Resmi Beroperasi

Kementerian Luar Negeri (MOFA) mengumumkan akun Twitter resmi pada tanggal 16 April 2018. Menteri Luar Negeri, Joseph Wu, secara khusus menulis tweet/cuitan perdana dalam bahasa Inggris, Jepang dan Spanyol untuk menyapa komunitas internasional. Akun Twitter MOFA ini ditujukan bagi komunitas internasional, pesan yang ditampilkan akan menggunakan bahasa Inggris, Jepang, Spanyol dan bahasa lainnya.

New Southbound Policy。
Perbesar Presiden Tsai Mulai Kunjungan Kenegaraan ke Swaziland

Presiden Tsai Mulai Kunjungan Kenegaraan ke Swaziland

Presiden Tsai berangkat untuk memulai lawatan ke Swaziland dengan menggunakan pesawat khusus China Airlines dengan rute penerbangan langsung pada hari ini, tanggal 17 April 2018. Ini merupakan kunjungan pertama Presiden Tsai ke Afrika. Presiden Tsai berangkat pada pukul 8 pagi dan diperkirakan akan tiba di Swaziland pada pukul 15:30 waktu setempat (pukul 21:30 waktu Taiwan).

New Southbound Policy。
Perbesar Pengumpulan Naskah untuk

Pengumpulan Naskah untuk "Penghargaan Karya Sastra Pekerja Migran" Resmi Dibuka

Penghargaan Literatur Pekerja Migran ke-5 secara resmi mulai menerima pengumpulan naskah pada tanggal 15 April 2018. Demi mengumpulkan suara dan ekspresi yang lebih beraneka ragam, ruang lingkup peserta diperluas hingga pekerja migran di Hong Kong, Macau, Singapura dan Malaysia.

New Southbound Policy。
Perbesar Masuki Pasar Asia Tenggara, TAITRA Gandeng Situs Belanja Online

Masuki Pasar Asia Tenggara, TAITRA Gandeng Situs Belanja Online

TAITRA (Taiwan External Trade Development Council) yang diwakili oleh Sekretaris Jenderal Taitra, Walter Yeh, bersama pendiri situs belanja online Vietnam "Tiki", Tran Ngoc Thao Son, menandatangani nota kesepahaman (MOU) kerja sama pada tanggal 13 April 2018. Kegiatan e-bisnis lintas wilayah ini diharapakan dapat meningkatkan hubungan perdagangan kedua belah pihak, dan nilai ekspor Taiwan.