Kembali ke konten utama
Berita Utama
New Southbound Policy。Program ini bertujuan menyalurkan pengetahuan, layanan, dan solusi cerdas dari sektor-sektor unggulan Taiwan ke negara-negara sahabat diplomatik dan mitra sehaluan, membantu mereka memajukan pembangunan ekonomi berdasarkan pengalaman Taiwan.
Perbesar MOFA Selenggarakan Kegiatan Kunjungan Lapangan, Perlihatkan Keunggulan Teknologi Pertanian Cerdas di Taiwan

MOFA Selenggarakan Kegiatan Kunjungan Lapangan, Perlihatkan Keunggulan Teknologi Pertanian Cerdas di Taiwan

Para peserta memberikan apresiasi tinggi terhadap kegiatan ini, menyatakan kekaguman atas kemajuan Taiwan di bidang pertanian cerdas, serta berharap dapat terus berpartisipasi dalam kegiatan serupa di masa mendatang.

New Southbound Policy。Setelah nanas dan mangga, pisang Taiwan yang harum dan kaya rasa menjadi buah ketiga yang dipilih untuk disajikan dalam program makan siang sekolah di Jepang. Sebanyak 18 kota dan desa ikut berpartisipasi, dengan total 223 sekolah dan penyedia layanan katering.
Perbesar Pisang Taiwan Hadir di Menu Makan Siang Sekolah Jepang, Pererat Pertukaran Pertanian dan Budaya Taiwan-Jepang

Pisang Taiwan Hadir di Menu Makan Siang Sekolah Jepang, Pererat Pertukaran Pertanian dan Budaya Taiwan-Jepang

Melalui kerja sama dengan sistem pendidikan dasar di Jepang, para pelajar dapat langsung mencicipi cita rasa alami buah-buahan Taiwan yang segar dan manis. Prakarsa ini bukan hanya memperkenalkan produk pertanian Taiwan kepada generasi muda Jepang, tetapi juga memperkuat citra positif Taiwan di mata masyarakat serta membangun fondasi jangka panjang untuk pengembangan pasar konsumen masa depan.

New Southbound Policy。Terkait isu perubahan iklim, Menlu Lin menegaskan bahwa Taiwan telah lama berkomitmen pada adaptasi iklim dan transisi energi. Taiwan turut berpartisipasi dalam Tuvalu Coastal Adaptation Project (TCAP) bersama Amerika Serikat, Australia, dan negara-negara lain untuk memperkuat ketahanan iklim negara-negara kepulauan di Pasifik.
Perbesar Menlu Lin Chia-lung Bahas Kerja Sama Energi, Teknologi, dan Penguatan Kemitraan Demokratis dalam Pertemuan dengan Delegasi Media Asing

Menlu Lin Chia-lung Bahas Kerja Sama Energi, Teknologi, dan Penguatan Kemitraan Demokratis dalam Pertemuan dengan Delegasi Media Asing

Menlu Lin Chia-lung menegaskan bahwa Taiwan berdiri di garis depan dalam menghadapi ekspansi kekuatan otoriter, dan saat ini keamanan energi bukan hanya isu ekonomi, tetapi juga persoalan strategis yang menentukan solidaritas dan keberlangsungan negara-negara demokratis.

New Southbound Policy。Taiwan berada di lingkungan geopolitik yang rumit dan tidak hanya menghadapi ancaman keamanan, tetapi juga perubahan besar dalam sistem perdagangan global yang telah terbentuk selama beberapa dekade terakhir.
Perbesar Wapres Hsiao Bi-khim: Pemerintah Aktif Sesuaikan Kebijakan, Perkuat Posisi Taiwan di Bidang Ekonomi dan Teknologi

Wapres Hsiao Bi-khim: Pemerintah Aktif Sesuaikan Kebijakan, Perkuat Posisi Taiwan di Bidang Ekonomi dan Teknologi

Wakil Presiden Hsiao menyatakan bahwa di tengah dinamika geopolitik yang kompleks, tantangan keamanan yang meningkat, serta perubahan dalam sistem perdagangan global, Taiwan terus menyesuaikan strategi nasionalnya dengan tujuan untuk memperkuat perannya di bidang ekonomi dan teknologi, serta berkontribusi bagi rantai pasok global dan kemakmuran regional.

New Southbound Policy。Gubernur Josh Stein dalam pidato tanggapannnya menyampaikan bahwa kunjungan ini merupakan kunjungan perdananya ke Taiwan, dan ia sangat terkesan dengan energi luar biasa serta semangat inovasi yang menjadi ciri khas Taiwan.
Perbesar Presiden Lai Terima Kunjungan Gubernur Carolina Utara Josh Stein

Presiden Lai Terima Kunjungan Gubernur Carolina Utara Josh Stein

Presiden Lai Ching-te menerima kunjungan delegasi Gubernur negara bagian North Carolina, Josh Stein, di Istana Kepresidenan, Jumat, 31 Oktober 2025. Dalam pertemuan tersebut Presiden Lai menyatakan harapannya untuk terus memperdalam kerja sama di berbagai bidang, termasuk ekonomi dan perdagangan, bioteknologi dan layanan kesehatan, kendaraan listrik, serta kecerdasan buatan (AI), dengan tujuan mewujudkan hasil yang saling menguntungkan bagi kedua pihak.

New Southbound Policy。Melalui berbagai pertemuan dan dialog bilateral di sela-sela APEC, Taiwan menunjukkan kontribusi nyata dalam sistem ekonomi global serta berhasil melaksanakan tiga misi utama yang diamanatkan oleh Presiden.
Perbesar Delegasi Taiwan Paparkan Kontribusi di Tingkat Global dalam KTT APEC 2025

Delegasi Taiwan Paparkan Kontribusi di Tingkat Global dalam KTT APEC 2025

Konferensi Tingkat Tinggi Pemimpin Ekonomi APEC (AELM) 2025 yang diselenggarakan di Korea Selatan resmi berakhir pada siang hari waktu setempat tanggal 1 November. Taiwan diwakili oleh Penasihat Istana Kepresidenan, Lin Hsin-i, dan secara aktif berbagi pandangan mengenai kontribusi Taiwan terhadap sistem ekonomi global, dengan sukses menuntaskan mandat yang diberikan Presiden.

New Southbound Policy。Louis Zabaneh menegaskan bahwa dukungan Perdana Menteri Briceño bagi Taiwan di berbagai forum internasional, termasuk di PBB, mencerminkan persahabatan yang mendalam dan semangat saling mendukung antara kedua negara.
Perbesar Menlu Lin Chia-lung Sambut Delegasi Menteri Belize

Menlu Lin Chia-lung Sambut Delegasi Menteri Belize

Menlu Lin Chia-lung menegaskan bahwa Belize dan Taiwan merupakan mitra kerja sama yang kokoh, dengan hubungan yang berlandaskan pada prinsip saling menguntungkan dan pembangunan bersama. Ia juga menyebutkan bahwa ketika menjabat sebagai Menteri Transportasi dan kini sebagai Menteri Luar Negeri, ia telah empat kali mengunjungi Belize, dan selalu terkesan dengan keindahan alam dan kuliner negara tersebut.

New Southbound Policy。Pemerintah berkomitmen untuk menjadi penopang rakyat dan dunia industri, dengan tekad kuat untuk melanjutkan transformasi, agar Taiwan dapat menghadapi tantangan, berhasil beradaptasi, dan melangkah mantap menuju dunia internasional.
Perbesar Presiden Lai Ching-te Pimpin Rapat ke-5 Komisi Nasional Strategi Perubahan Iklim, Dorong Pembangunan Hijau dan Ketahanan Nasional

Presiden Lai Ching-te Pimpin Rapat ke-5 Komisi Nasional Strategi Perubahan Iklim, Dorong Pembangunan Hijau dan Ketahanan Nasional

Presiden Lai menyatakan bahwa dalam beberapa tahun terakhir, Taiwan telah secara aktif mendorong kebijakan ekonomi sirkular dan transisi energi. Minggu lalu, Kementerian Lingkungan Hidup (MOENV) mengumumkan draf “Peta Jalan Ekonomi Sirkular Taiwan”, sekaligus mengupayakan revisi regulasi terkait sirkulasi sumber daya. Tahun lalu, nilai tambah industri teknologi hijau Taiwan telah melampaui NTD 500 miliar, membuktikan bahwa “pembangunan hijau” kini menjadi pendorong utama bagi pembangunan nasion

New Southbound Policy。Wamenlu Wu Chih-chung berharap, setelah kembali ke negara masing-masing, para peserta dapat mengimplementasikan ilmu yang diperoleh di Taiwan untuk memajukan negara mereka, serta menjadi duta muda yang menjembatani hubungan persahabatan antara Taiwan dan negara sahabat.
Perbesar Wamenlu Wu Chih-chung Hadiri Upacara Penutupan Program “Taiwan Global Pathfinders Initiative”

Wamenlu Wu Chih-chung Hadiri Upacara Penutupan Program “Taiwan Global Pathfinders Initiative”

Wakil Menteri Luar Negeri, Wu Chih-chung, menghadiri upacara penutupan angkatan pertama “Taiwan Global Pathfinders Initiative”, dan mewakili Menteri Luar Negeri Lin Chia-lung  menyampaikan ucapan selamat kepada 19 peserta dari 11 negara sahabat diplomatik yang telah berhasil menyelesaikan pelatihan selama satu bulan.

New Southbound Policy。MODA Selenggarakan Simposium Internasional, Bahas Perspektif Baru Tata Kelola AI
Perbesar MODA Selenggarakan Simposium Internasional, Bahas Perspektif Baru Tata Kelola AI

MODA Selenggarakan Simposium Internasional, Bahas Perspektif Baru Tata Kelola AI

Direktur Jenderal Departemen Urusan Digital Internasional MODA, Chuang Ying-chih, menyampaikan bahwa teknologi kecerdasan buatan kini telah menjadi inti strategi pembangunan di berbagai negara utama dunia.