Pada tanggal 16 September 2023 Menteri Luar Negeri Joseph Wu memimpin delegasi berangkat ke Saint Kitts dan Nevis untuk merayakan 40 tahun hubungan bilateral, dan ulang tahun ke-40 kemerdekaan negara sahabat diplomatik di Karibia tersebut.
Pada tanggal 16 September 2023 Menteri Luar Negeri Joseph Wu memimpin delegasi berangkat ke Saint Kitts dan Nevis untuk merayakan 40 tahun hubungan bilateral, dan ulang tahun ke-40 kemerdekaan negara sahabat diplomatik di Karibia tersebut.
Badai topan dahsyat yang terjadi di bagian timur Libya telah mengakibatkan hujan deras dan banjir bandang serta menghancurkan bendungan air. Bencana tersebut telah menyebabkan kerusakan dahsyat dan korban jiwa dalam jumlah besar. Dengan berlandaskan pada semangat kemanusiaan, Kementerian Luar Negeri (MOFA Taiwan) mengumumkan pemberian donasi senilai USD 1 juta untuk membantu pengungsi dan upaya pemulihan di lokasi bencana.
Pada tanggal 13 September 2023 Menteri Kebudayaan, Shih Che, menghadiri upacara peresmian "Divisi Kebudayaan Kantor Perwakilan Taiwan di Republik Ceko". Shih Che menyatakan divisi tersebut akan menjadi satu-satunya instansi baru di Eropa Tengah yang bertugas untuk mempromosikan budaya Taiwan.
Anggota parlemen dari Dewan Nasional Austria, Carmen Jeitler-Cincelli, beserta delegasi tiba di Taiwan pada tanggal 13 September 2023 untuk kunjungan 5 hari. Anggota delegasi terdiri dari anggota parlemen dari berbagai partai politik di Austria, yaitu Andreas Minnich, Peter Weidinger, Corinna Scharzenberger, dan Fiona Fiedler. Ini adalah kunjungan pertama anggota Parlemen Austria sejak terjadinya pandemi.
Dalam wawancara eksklusif dengan jurnalis Al Jazeera, Menlu Joseph Wu menyampaikan bahwa tindakan Tiongkok mencampuri pemilihan umum di Taiwan bukan baru pertama kali terjadi. Namun, setiap kali Tiongkok bersikeras untuk melakukan intervensi, hasil yang terjadi justru tidak seperti yang mereka harapkan.
Pada tanggal 12 September 2023 Perdana Menteri Chen Chien-jen berkunjung ke Pelabuhan Magong di Kabupaten Penghu untuk menghadiri "Upacara Peluncuran Kapal Penghu". Sejak kepemimpinan tiga perdana menteri, yaitu Lin Chuan, Lai Ching-te, dan Su Tseng-chang, hingga PM Chen Chien-jen, pemerintah telah secara berkelanjutan memberikan dukungan, dan mengerahkan sumber daya untuk pembangunan Penghu.
12 September 2023 Dewan Penduduk Ali (CIP) menyelenggarakan "Forum Revitalisasi dan Pertukaran Bahasa Austronesia 2023" di Aula Konferensi Perpustakaan Nasional, dan mengundang peserta dari Selandia Baru dan Kanada, untuk berdiskusi mengenai kebijakan dan perkembangan bahasa penduduk asli di negara-negara tersebut.
Pada tanggal 12 September 2023, Badan Asuransi Kesehatan Nasional mengadakan "Lokakarya APEC mengenai Kerja Sama Publik-Swasta dalam Mendukung Tindakan Selama dan Setelah Pandemi". Lokakarya ini menghadirkan 10 pakar dari berbagai negara dan diikuti oleh perwakilan dari negara ekonomi APEC.
Pada tanggal 11 September 2023 Menteri Luar Negeri Joseph Wu menerima kunjungan delegasi "Kelompok Penelitian Hubungan Selat Taiwan" dari Universitas Tokyo, yang dipimpin oleh Profesor Yasuhiro Matsuda.
Pada tanggal 7 September 2023, Kementerian Dalam Negeri (MOI) menyelenggarakan Lokakarya Internasional Pencegahan Perdagangan Manusia. Lokakarya ini diikuti oleh pejabat pemerintah, akademisi, pakar, dan perwakilan LSM dari Amerika Serikat, Korea Selatan, Inggris, Belgia, Indonesia, Jepang, dan Vietnam.