Pemerintah ROC (Taiwan) telah mengumumkan pemberian bantuan kepada Pemerintah Turki sebesar USD 200.000. Bantuan ini diharapkan dapat membantu upaya pemulihan pasca bencana. Selain itu, setelah menerima persetujuan dari pihak Turki, pada tanggal 6 Februari malam hari, Taiwan telah memberangkatkan Tim Pencarian dan Penyelamatan (SAR) Internasional Taiwan berjumlah 40 orang.