Kembali ke konten utama
26 Oktober, Academia Sinica akan Gelar Open House Disertai Ratusan Kegiatan
2019-10-15

Dalam pameran khusus tentang lubang hitam ini, ada pula zona permainan, zona pengetahuan, zona pembelajaran, serta simulasi bagaimana cara mendeteksi lubang hitam dengan gelombang gravitasi.

Dalam pameran khusus tentang lubang hitam ini, ada pula zona permainan, zona pengetahuan, zona pembelajaran, serta simulasi bagaimana cara mendeteksi lubang hitam dengan gelombang gravitasi. (Foto oleh Academia Sinica)

 

Academia Sinica akan menggelar Open House pada tanggal 26 Oktober 2019 mendatang, dan menyajikan karnaval ilmu pengetahuan alam terbesar di Taiwan. Tahun ini pihak penyelenggara juga akan meluncurkan "Pameran Khusus bertema Lubang Hitam", dan lebih dari 300 kegiatan menarik lainnya.
 
Tahun 2019 merupakan tahun penting dalam perkembangan sejarah astronomi, sebab "Program Event Horizon Telescope" yang diikuti oleh Departemen Astronomi dan Astrofisika Academia Sinica sukses memotret gambar lubang hitam pertama. Tim tersebut juga berhasil memenangkan "Breakthrough Prize in Fundamental Physics", penghargaan bergengsi yang dikenal sebagai piala Oscar-nya komunitas iptek. Ini merupakan kali pertama tim peneliti Taiwan memenangkan penghargaan tersebut. Tahun ini, seminar pembuka akan menghadirkan ilmuwan He Ceng-pu dan peneliti Chen Ming-tang, untuk memberikan penjelasan kepada hadirin mengenai bentuk lubang hitam yang belum pernah terlihat sebelumnya dalam sepanjang sejarah umat manusia.
 
Dalam pameran khusus tentang lubang hitam ini, ada pula zona permainan, zona pengetahuan, zona pembelajaran, serta simulasi bagaimana cara mendeteksi lubang hitam dengan gelombang gravitasi.
 
Academia Sinica telah melakukan kegiatan open house selama 22 tahun, tahun lalu bertepatan dengan perayaan 90 tahun Academia Sinica, catatan jumlah pengunjung memperlihatkan rekor kunjungan sebanyak 160.000 orang. Tahun ini, selain pameran khusus terkait lubang hitam, berbagai insitut dan pusat penelitian juga akan menghadirkan berbagai display, seminar, serta kegiatan praktikum dari pusat penelitian dan laboratorium. Berbagai fasilitas profesional terkait perlengkapan dan peralatan ilmu pengetahuan juga akan dibuka untuk umum. Kegiatan-kegiatan ini akan disertai dengan saran dan penjelasan yang sesuai dengan usia peserta, sehingga semua pengunjung baik anak-anak maupun orang dewasa dapat mempelajari hal-hal ilmiah, dan menikmati kegiatan meneliti.
 
Sebagai contoh, ada pembukaan "Laboratorium Skrining Obat Baru Berkecepatan Super Tinggi", yang merupakan instrumen skrining penilaian obat pertama super cepat di Asia. Laboratorium ini menggunakan tangan robot untuk melakukan skrining, sehingga percobaan terhadap jutaan obat dapat selesai hanya dalam waktu sehari. Perangkat ini terdapat di Laboratorium Komponen Elektronik Quantum yang membutuhkan suhu sangat rendah, serta lingkungan dengan pelindung gelombang elektromagnetik yang ketat untuk keperluan pemrosesan dan sebagai peralatan dari komponen elektronik quantum. Saat ini hanya ada 13 "Grid Computing Centers" di seluruh dunia, dan yang pertama ada di Academia Sinica. Bagaimana cara membangun sebuah superkomputer virtual dengan daya komputasi yang kuat? Anda bisa mengetahuinya pada saat Open House.
 
Mungkin Anda belum pernah mendengar "Serangga Carrion bettles", "ikan teri Pokemon", "Aquaman Pulau Hijau". Pusat Keragaman Hayati dari Academia Sinica akan mendemonstrasikan berbagai hasil studi biologi terbaru, termasuk gurita pintar, kura-kura dan Finless porpoise yang menyukai pemandian air hangat. Hal-hal menarik ini akan membuat Anda lebih memahami kehidupan biota laut di sekitar Taiwan. Pada saat yang sama Departemen Kesehatan juga akan mengadakan seminar "Mengapa Kecoa Berkelahi ?"
 
Museum Institut Sejarah dan Filologi merencanakan kegiatan "Menemukan Harta Terpendam di Academia Sinica", dalam satu kegiatan, platform museum akan dibuka untuk 3 bidang utama, yaitu kegiatan matematika, kehidupan sekitar, dan humaniora. Pihak penyelenggara mengundang semua anggota masyarakat berusia di atas 6 tahun untuk berpartisipasi. Di hari yang sama, terkait dengan kegiatan jelajah lubang hitam di lapangan, Anda akan merasakan pengalaman berjalan ke museum seperti berjalan dalam lorong waktu, dan merasakan simulasi lapisan tanah. Dalam kegiatan ini, anak-anak akan merasakan pengalaman menjadi arkeolog dan menjelajahi budaya prasejarah.
 
Bagi Anda yang tertarik dengan ilmu sosial, jangan lewatkan kegiatan seminar "Dunia Fantasi, Pemikiran Politik para Pahlawan" yang digelar oleh Pusat Penelitian Humaniora dan Ilmu Sosial Academia Sinica. Setiap acara seminar memiliki durasi sekitar 30 menit, dan akan meningkatkan kemampuan Anda untuk menelaah masalah-masalah sosial.
 
Untuk memahami detail kegiatan dan mengunduh peta digital silakan kunjungi website https://openhouse.sinica.edu.tw/. Anda juga dapat meminta panduan acara pada hari Open House. Pengunjung yang berpartisipasi berkesempatan untuk mendapatkan hadiah sebuah gelas cantik yang dilukis dengan tangan dan tersedia secara terbatas.
 
Open House ini dibuka dari pukul 09:00 - 16:00. Anda tidak perlu melakukan registrasi terlebih dahulu, namun ada beberapa kegiatan dengan jumlah peserta terbatas, dan Anda harus melakukan reservasi terlebih dahulu. Untuk informasi selengkapnya, silakan kunjungi: https://openhouse.sinica.edu.tw/questions