Kembali ke konten utama
Wawancara Eksklusif Menlu Joseph Wu dengan Majalah Jerman Der Spiegel
New Southbound Policy。Menlu Joseph Wu menyampaikan jika Rusia sampai memenangkan perang ini, hal tersebut akan menjadi kemunduran besar bagi dunia bebas dan akan semakin mendorong Tiongkok untuk memperluas jangkauannya. Dukungan komunitas internasional kepada Ukraina merupakan sebuah keharusan untuk mengingatkan Beijing bahwa mereka akan melawan setiap serangan terhadap demokrasi.
Menlu Joseph Wu menyampaikan jika Rusia sampai memenangkan perang ini, hal tersebut akan menjadi kemunduran besar bagi dunia bebas dan akan semakin mendorong Tiongkok untuk memperluas jangkauannya. Dukungan komunitas internasional kepada Ukraina merupakan sebuah keharusan untuk mengingatkan Beijing bahwa mereka akan melawan setiap serangan terhadap demokrasi.

Dalam wawancara eksklusif dengan jurnalis majalah Jerman “Der Spiegel”, Menteri Luar Negeri Joseph Wu menyeru negara-negara demokrasi di seluruh dunia untuk terus mendukung perlawanan Ukraina terhadap invasi Rusia. Wawancara tersebut telah diterbitkan pada tanggal 1 Maret 2024.
 
Menlu Joseph Wu menjelaskan bahwa pengalaman masyarakat Taiwan yang terus-menerus menghadapi ancaman Tiongkok, telah memberikan pemahaman jelas mengenai tidak adanya rasa hormat rezim otoriter terhadap tatanan internasional berbasis aturan. Invasi yang dilakukan Rusia terhadap Ukraina pada tahun 2022 dan serangan berkelanjutan yang dilakukan semakin memperkuat pemahaman tersebut.
 
Memahami bahwa kekejaman dan kehancuran semacam itu juga bisa terjadi di Taiwan, pemerintah dan masyarakat Taiwan terus memberikan bantuan kemanusiaan dengan harapan dukungan tersebut akan menginspirasi rakyat Ukraina untuk bertahan.
 
Menlu Joseph Wu menyampaikan jika Rusia sampai memenangkan perang ini, hal tersebut akan menjadi kemunduran besar bagi dunia bebas dan akan semakin mendorong Tiongkok untuk memperluas jangkauannya. Dukungan komunitas internasional kepada Ukraina merupakan sebuah keharusan untuk mengingatkan Beijing bahwa mereka akan melawan setiap serangan terhadap demokrasi.
 
Dalam wawancara tersebut Menlu Joseph Wu memperlihatkan sepasang sarung tinju yang diberikan oleh Wali Kota Kyiv, Vitali Klitschko, sebagai bentuk penghargaan atas bantuan yang diberikan Taiwan, dan bendera nasional Ukraina yang ditandatangani oleh tentara yang bertempur di garis depan.
 
Laporan yang dirilis oleh Der Spiegel tersebut juga menampilkan Tony Lu, yang bergabung dalam perjuangan Ukraina pada tahun 2022, serta Mariana Savchenko, seorang sinolog asal Ukraina yang mendirikan organisasi Ukrainian Voices untuk membantu masyarakat untuk lebih memahami situasi di negaranya.