Presiden Lai Ching-te menerima kunjungan delegasi Parlemen Eropa di Istana Kepresidenan, Selasa, 6 Januari 2026. Dalam sambutannya, Presiden Lai menyampaikan bahwa di tengah tantangan hibrida yang ditimbulkan oleh otoritarianisme, hanya melalui solidaritas barulah negara-negara demokratis dapat melindungi nilai-nilai kebebasan dan demokrasi serta menegakkan tatanan internasional berbasis aturan.