Pada tanggal 26 Juli 2023 Menteri Tanpa Portofolio Deng Chen-chung dan Menteri Perdagangan Internasional Inggris Nigel Huddleston melakukan pertemuan melalui konferensi video untuk bertukar pandangan mengenai peningkatan hubungan ekonomi.
Pada tanggal 26 Juli 2023 Menteri Tanpa Portofolio Deng Chen-chung dan Menteri Perdagangan Internasional Inggris Nigel Huddleston melakukan pertemuan melalui konferensi video untuk bertukar pandangan mengenai peningkatan hubungan ekonomi.
Beberapa waktu yang lalu Menlu Joseph Wu menerima wawancara eksklusif dengan Alexander Grawe, sutradara dari stasiun televisi Jerman "ZDF" Jerman untuk film dokumenter berjudul "Putin und Xi - Pakt gegen den Westen" (Putin dan Xi - Pakta Melawan Barat). Film dokumenter ini telah disiarkan pada tanggal 25 Juli 2023, dan dapat disaksikan pada situs resmi ZDF.
Pada tanggal 26 Juli 2023 Presiden Tsai Ing-wen menerima kunjungan delegasi “Komite Urusan Luar Negeri Parlemen Eropa", dan mengucapkan terima kasih kepada Parlemen Eropa atas perhatian terhadap perdamaian dan stabilitas di Selat Taiwan, upaya untuk meningkatkan kerja sama Taiwan-Eropa, serta dukungan untuk partisipasi internasional Taiwan.
Pada tanggal 24 Juli 2023 Presiden Tsai Ing-wen menyampaikan pidato dalam pembukaan Konvensi Nasional ke-124 Veteran Perang Asing Amerika Serikat (VFW) melalui video. Presiden Tsai mengucapkan terima kasih kepada VFW atas dukungan terhadap Taiwan yang dinyatakan dengan resolusi setiap tahun.
Pada tanggal 24 Juli 2023 Wakil Presiden Lai Ching-te menerima kunjungan delegasi Wakil Ketua Komisi Luar Negeri dan Pertahanan Senat Prancis, André Gattolin, di Istana Kepresidenan. Wapres Lai Ching-te menjelaskan Taiwan dan Prancis adalah negara demokrasi yang sama-sama mengupayakan nilai-nilai universal seperti demokrasi, kebebasan, dan hak asasi manusia.
Pada tanggal 19 Juli Kementerian Luar Negeri (MOFA) bersama Yayasan Penelitian Energi Berkelanjutan Taiwan (TAISE) menyelenggarakan "Forum Perubahan Iklim Pasifik 2023" di Taipei. Para delegasi memberikan penjelasan tentang tantangan dan ancaman yang dihadapi oleh masing-masing negara terkait perubahan iklim, serta mengecam perlakuan tidak adil dan tekanan yang dilakukan terhadap Taiwan. Para peserta juga mendeklarasikan komitmen untuk mendukung partisipasi Taiwan dalam UNFCCC COP28.
Pada tanggal 20 Juli 2023 Menteri Luar Negeri Joseph Wu menganugerahkan "Medali Diplomasi Persahabatan" kepada Kepala Kantor Perwakilan Australia yang akan menyelesaikan masa jabatan, Jenny Bloomfield.
Kementerian Luar Negeri (MOFA Taiwan) mengumumkan pendaftaran kompetisi video pendek "Trending Taiwan " ke-9 dibuka mulai tanggal 20 Juli hingga 30 September 2023. MOFA mengundang seluruh masyarakat untuk berpartisipasi dan membagikan kisah indah tentang Taiwan kepada dunia.
Sebagai bentuk dukungan bagi negara-negara sahabat diplomatik di kawasan Pasifik dalam menghadapi dampak perubahan iklim, melalui program sumber energi bersih, Taiwan telah secara berkesinambungan mendukung pengembangan infrastruktur pembangkit listrik tenaga, serta mendorong pelaksanaan rencana adaptasi perubahan iklim, agar secara bertahap dapat menggantikan sumber energi konvensional.
Untuk membantu pemulihan dan rekonstruksi di Ukraina, pada tanggal 19 Juli 2023 Pemerintah Republik China (Taiwan) telah menginstruksikan Duta Besar Chen Long-jin yang bertugas di Polandia untuk menandatangani MOU Kerja Sama dengan Mariia Bochenkova, Ketua Yayasan "Future Kyiv" yang ditunjuk oleh Pemerintah Kota Kyiv. Dalam MOU tersebut Taiwan mendonasikan dana sebesar USD 2,5 juta untuk membantu kota Kyiv membangun jembatan penghubung di Pulau Obolonsky.